Perikanan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM)

Halo, siapa disini yang suka sama Ikan cupang ? atau ada yang ingin menjadi pengusaha sukses tambak udang se Indonesia ? Nah kalian cocok banget nih masuk Perikanan. Nah kali ini penulis, ingin membagikan pengalaman sekaligus testimoni penulis memilih Perikanan UMM sebagai lanjutan studi ku.

Ya menurut saya masuk perikanan UMM merupakan sebuah barokah. Ya karena disini saya banyak mengalami upgrade skill yang luar biasa. Perikanan UMM memberikan saya banyak peluang untuk terus berprestasi dan menggali apa yang menjadi cita cita dan keinginan saya baik di akademik maupun non akademik. Selain itu pengajarnya yang sangat profesional dan memiliki pengetahuan yang komprehensif. Sehingga ilmu saya mengenai perikanan jauh lebih meluas dan kredibel. 

Menjadi MC di Webinar AUSTRONOT 



Dulu saya sempat bingung terkait jurusan perikanan itu sendiri. Namun, setelah masuk perikanan UMM, saya semakin percaya diri dengan jurusan yang telah saya ambil. Perikanan tidak hanya mencakup tentang ikan saja, melainkan dari dasar tentang pemeliharaan sampai pembesaran disini dipelajari. Tidak hanya akademik saja, tapi non akademik, Perikanan UMM mampu memberikan fasilitas tersebut,
                Menjadi Asisten Laboratorium di Perikanan Universitas Muhammadiyah Malang

Salah satu program yang menurut saya merupakan program yang mendukung lulusan perikanan UMM sendiri adalah Kelas Profesional udang. kelas yang digadang gadang menjadi sebuah program baru namun telah berhasil menciptakan lulusan lulusan terbaik siap kerja. Kelas profesional udang berisi tentang magang 6 bulan dimana kita belajar tentang prospek udang dan berbagai pemeliharaan didalamnya secara kompleks dan dibina oleh pengajar pengajar handal di dalamnya.Semoga dengan adanya kelas ini secara kontinyu dapat membuat mahasiswa yang memilih perikanan lebihnya UMM, menjadi percaya diri.

Selama saya kuliah di perikanan UMM, dosen memberikan peluang saya untuk terus berprestasi. Sudah dua periode saya lolos pendanaan PKM melalui prospek perikanan. Selanjutnya saya biasa menjadi MC dan mdoerator untuk acara acara webinar dikampus,salah satunya adalah moderator untuk acara Benchamrking yang mengundang assosisi profesor dari Universitas Adelaide Australia.Dan masih banyak lagi pengalaman-pengalaman baiknya selama di Perikanan UMM. perikanan UMM jaya terus, jaya jaya jaya !

Comments

Popular posts from this blog

Naskah Drama Bahasa Inggris A Little Thing Called Love

SMA Negeri 22 Bandung 2015 (Preview)

Tips-Tips Buat Kalian yang Ingin Pergi ke Bali